Walikota Langsa Resmikan Dayah Bustanu Madinatiddin Bersama Ulama Kharismatik

Dalam Negeri, News506 Dilihat
Views: 594
0 0
banner 468x60
Read Time:1 Minute, 13 Second

MokiNews.com. LANGSA ACEH – Walikota Langsa Tengku Usman Abdulah, SE bersama Ulama Kharismati Aceh Abu Paya Pasi dan Abi Lueng Angen meresmikan Dayah Bustanu Madinatiddin di kampung Alur Dua Langsa. Senin 1 Agustus 2022.

Yang turut dihadiri oleh Forkopimda, Para Asisten, Pimpinan OPD, Camat, ASN Lingkup Pemko Langsa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Pimpinan Dayah dan masyarakat Kota Langsa.

banner 336x280

Pemerintahan Kota Langsa beserta Segenap Jajaran mengucapkan “Alhamdulillah dan Terimakasih yang tak terhingga” atas Peresmian Dayah Bustanu Madinatuddin (Cabang Dayah Bustanul Huda Paya Pasi) yang sebentar lagi akan dilaksanakan prosesi peresmiannya oleh yang Mulia Guru kita bersama yaitu Abu H. Muhammad Ali atau sering kita sapa dengan Panggilan Abu Paya Pasi.

Ucapan terimakasih ini merupakan bentuk apresiasi dan penghargaan dari kami Pemerintah Kota Langsa kepada Tengku di Dayah-dayah yang terus konsisten membangun lembaga Pendidikan Dayah seraya Berdakwah di Kota yang kita cintai ini, sehingga Kota Langsa menjadi semakin Islami.

Perlu kita ketahui bersama yang bahwa berkembangnya Lembaga Pendidikan Dayah di Kota Langsa, tidaklah terlepas dari banyaknya para saudagar dan pengusaha dermawan di Kota ini yang mau menghibahkan harta ataupun tanahnya untuk berdirinya Dayah-dayah atau Pesantren Salafiah di berbagai sudut di Kota yang kita cintai ini.

Salah satunya adalah Bang Sulaiman Samalanga, yang telah menghibahkan tanahnya untuk berdirinya Dayah Bustanu Madinatuddin Cabang Dayah Abu Paya Pasi di Alue Dua ini. Bahkan beliau juga membangun 1 mesjid yang juga dihibahkan untuk dayah ini, mudah-mudahan menjadi amal jariyah bagi Bang Sulaiman Sekeluarga, Amiiin.” Reporter ” Rusdi Hanafiah.

Happy
Happy
0
Sad
Sad
0
Excited
Excited
0
Sleepy
Sleepy
0
Angry
Angry
0
Surprise
Surprise
0
banner 336x280

Komentar