MokiNews.com, Sumenep – Pondok Ramadan SMAN 1 Kalianget, Kabupaten Sumenep, Madura, merupakan kegiatan yang diselenggarakan pada bulan puasa yang berisi berbagai kegiatan keagamaan seperti, pengajian dan mendengarkan ceramah agama, sholat berjama’ah, baca Al-Qur’an, pendalaman keutamaa puasa,zakat fitrah dan lain sebagainya.
Kepala Sekolah SMAN 1 Kalianget Drs Sirajun Munir memaparkan, tujuan Pondok Ramadhan di SMAN 1 Kalanget adalah untuk meningkatkan iman dan taqwa, memperdalam pemahaman agama Islam, serta membentuk karakter peserta didik.
” Pondok Ramadhan ini
Memanfaatkan waktu luang dengan ibadah, seperti salat dan baca Al-Qur’an dan juga
mempelajari agama Islam secara lebih mendalam dan
membentuk kepribadian peserta didik baik secara rohani maupun jasmani,”katanya. Rabu (19/3/2025)
Menurutnya, pondok Ramadhan di SMAN 1 Kalianget merupakan agenda rutin tiap tahun, dengan berbagai macam materi dan kegiatan yang tidak hanya menyenangkan namun juga meningkatkan keimanan dan membentuk karakter peserta didik.
“Semoga bermanfaat dan barokah,”tabdasnya.(min)
Komentar