MokiNews.com, BEKASI-Suka cita menyambut datangnya bulan suci Ramadhan tak hanya di kalangan masyarakat ataupun majelis ilmu. Unsur pemerintahan tingkat kelurahan cikiwul pun turut serta menyambut bulan suci Ramadhan dengan doa bersama dan silaturahmi bersama dari tingkat Rt/ RW, Babinsa/bhimaspol, LPM, Karang Taruna, linmas, mitrajaya, BKM, dan tokoh agama. Dengan dihadiri langsung Lurah Cikiwul beserta jajaran.(Kamis,31/3)
Sambutan lurah Cikiwul
Acara ini di adakan di area parkir 1 kelurahan Cikiwul, dihadiri oleh semua elemen pendukung pemerintahan.
Dalam sambutannya lurah Cikiwul Acep Supriyadi SIP Menyampaikan rasa syukur serta bisa berkumpul bersilaturahmi saling membuka pintu maaf sebelum memasuki bulan suci Ramadhan.
“Puji syukur kepada Allah Swt sehingga kita bisa berkumpul pada malam yang sederhana pada malam ini, mari kita saling membuka hati dan memaafkan bila selama dalam menjalankan tugas sebagai abdi masyarakat baik saya ataupun bapak ibu ada salah dan silap baik disengaja maupun tidak disengaja.. “Jelasnya
Tausiah Agama oleh H. Daud Salim
Selain itu beliau juga dalam sambutan nya menyinggung kekompakan elemen yang ada di kelurahan serta menyampaikan apresiasi atas kerja sama dan kekompakan nya dalam program iuan PBB ( pajak bumi dan bangunan) serta keterlibatan aktif mereka di setiap kegiatan yang diselenggarakan kelurahan Cikiwul.
“Saya sangat berterima kasih dan mengapresiasi kerja keras bapak ibu dalam membantu penarikan iuran PBB, dan membawa kelurahan Cikiwul di peringkat terbaik ke 9 kota Bekasi dan 1 I dikecamatan bantargebang.. Selain itu kekompakan & loyalitas kehadirannya disetiap kegiatan yang kami selenggarakan.”
Apresiasi kinerja yang di sampaikan lurah Cikiwul ini tentu bukan sekedar ucapan saja, namun ada alasan kuat dan ini sangat penting mengingat menyadarkan warga masyarakat akan pentingnya PAJAK adalah tugas besar dan luar biasa. Yang pastinya hasil dari kesadaran masyarakat inilah akan menjadi barometer sebuah peningkatan pemasukan daerah dan keberhasilan pembangunan.
Acara kemudian berlanjut dengan Tausiah Agama yang di sampekan oleh Tokoh agama sekaligus sesepuh setempat H. Daud Salim. Kemudian ditutup dengan doa, makan bersama dan ramah tamah. (said)
Komentar