Dikawal Ratusan Pendukung, Saiful Arifin Melamar PDIP Maju Pilkada Pati 2024

News, Politik306 Dilihat
Views: 318
0 0
banner 468x60
Read Time:1 Minute, 3 Second

MokiNews.com, Pati-Ratusan pendukung berkumpul di RM Omah Kuno ingin mengawal Saiful Arifin mengambil formulir penjaringan di DPC PDIP bursa bakal calon Bupati Pati Periode 2024 – 2029. Kamis, 16/5/2024.

Kehadiran pendukung loyalis menginginkan Saiful Arifin duduk sebagai Bupati Pati karena sudah berpengalaman sebelum menjadi wakil Bupati mendampingi Bupati Haryanto Periode 2017 – 2022.

banner 336x280

Selama kepimpinan Haryanto – Saiful Arifin, para pendukung loyalis menganggap pasangan Haryanto – Saiful Arifin sudah membawa dampak baik pembangunan di Kabupaten Pati.

Salah satu pembangunan yang nyata hasil kepemimpinan Haryanto – Saiful Arifin alun-alun Simpang Lima Pati, alun-alun Kembang Joyo Pati. Meskipun sebelumnya menjadi pro kontra para pedagang kaki lima, sekarang para pedagang sudah merasa mendapat tempat yang terbaik.

Sedangkan, alun-alun Simpang Lima Pati disulap menjadi tempat wisata dan jogging yang bisa dirasakan masyarakat Pati.

Kepada media ini, Saiful Arifin menyampaikan bahwa maju sebagai bakal calon Bupati Pati atas dukungan masyarakat.

“Saya maju bakal calon Bupati Pati ini karena atas dukungan masyarakat, supaya tidak mengecewakan masyarakat yang mendukung saya maju melalui Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP),”katanya.

“Masyarakat berharap, saya bisa memajukan Kabupaten Pati untuk lebih baik. Karena sebelumnya masyarakat menganggap selama saya bersama pak Haryanto sudah membawa dampak pembangunan di Pati, oleh sebab itu masyarakat mau saya melanjutkannya,”pungkas Saiful Arifin. (Aris)

Happy
Happy
0
Sad
Sad
0
Excited
Excited
0
Sleepy
Sleepy
0
Angry
Angry
0
Surprise
Surprise
0
banner 336x280

Komentar