MokiNews.com, PATI – Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Pati kembali menyelenggarakan vaksinasi massal untuk masyarakat secara door to door di Desa Gesengan Kecamatan Cluwak, Kabupaten Pati. Rabu, 15/12/2021.
Vaksinasi masyarakat secara door to door hari ini yang diselenggarakan di Desa Gesengan Kecamatan Cluwak menggenjot capaian vaksinasi di Kabupaten Pati sudah menunjukan progress yang sangat baik sudah mencapai 67,16 %.
Sementara untuk wilayah yang telah melampaui target, dilaksanakannya vaksinasi door
to door efektif dalam rangka menyisir masyarakat yang tidak mampu mengakses sentra vaksinasi terutama kelompok lansia dan difabel.
Sesuai arahan Kepala BIN, Jenderal Polisi (Purn) Budi Gunawan bahwa vaksinasi perlu digencarkan jelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022, dalam rangka mendukung program pemerintah dalam percepatan herd immunity.
Binda Pati sesuai instruksi pimpinan, memasifkan pelaksanaan vaksinasi, dengan harapan kekebalan komunal segera terbentuk dan Pandemi Covid-19 dapat dikendalikan.
Kami juga berterima kasih kepada segenap stakeholder terkait yang membantu terselenggaranya vaksinasi yang diselenggarakan Binda Pati. (Aris)
Komentar